Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mendapatkan Domain EU Org Gratis

Daftar isi
    Cara Mendapatkan Domain EU.Org Gratis
    Domain EU.Org Gratis

    Andriberbudi.web.id - Domain EU.org Gratis, mau? kalau mau sabar dulu, kita perlu tahu dahulu sejarah tentang domain EU.org ini. Jadi ceritanya, nama domain EU.org ini di bawah organisasi Uni Eropa, EU sendiri singkatan dari European Union. Mas Paul Mockapetris membuat server DNS untuk nama domain ini pada 1996. Domain EU.org ini gratis sampai sekarang yang bisa digunakan untuk individu atau organisasi.

    Apakah Domain EU.Org adalah TLD?

    Ekstensi EU adalah top-level domain kode negara (ccTLD) untuk Uni Eropa (UE) yang iluncurkan pada 7 Desember 2005, domain ini tersedia untuk semua orang, perusahaan, atau organisasi yang berbasis di Uni Eropa. Eu.org bukanlah domain root tetapi merupakan subdomain dari domain eu.org utama, namun ada banyak manfaat yang bisa Anda dapatkan jika memiliki domain eu.org ini.

    Keunggulan Domain EU.Org

    1. Domain ini memiliki sejarah yang panjang dan gratis selamanya
    2. Mendukung berbagai Nameserver (NS) sehingga bisa dipasang pada cloudflare
    3. Bisa digunakan untuk costum domain pada blogspot
    4. Dapat digunakan untuk mendaftarkan google adsense

    Panduan Mendapatkan Domain EU.Org

    Pertama kali sebelum kamu mendapatkan domain gratis, silahkan membuat DNS manager dahulu. 

    • Kunjungi hostry.com 
    • Pilih Sign Up dan isi data diri kamu dengan lengkap
    • Cek email untuk verifikasi akun, jika di inbox tidak ada bisa cek di spam, klik Activate Account
    • Jika sudah di aktivasi silahkan login dan buat DNS
    • Masuk ke enu Service > Free DNS > masukkan nama domain yang ingin di daftarkan, misal Andriberbudi.eu.org > lalu tekan create DNS
    • Lalu akan muncul DNS berikut:
      ns1.hostry.com
      ns2.hostry.com
      ns3.hostry.com
      ns4.hostry.com
    • Silahkan disimpan

    Setelah DNS dibuat saatnya mendapatkan domainnya. Berikut langkahnya

    1. Kunjungi https://nic.eu.org/arf/en/contact/create/
    2. Jika tidak ingin menggunakan identitas aslimu bisa menggunakan fake name generator
    3. Setelah isi data diri lengkap klik create dan tunggu email dari NIC yang berisi login kamu, biasanya ID berupa huruf dan angka dan ID ditaruh didepan -FREE
    4. Bagian Complate domain name isikan nama domain yang kamu inginkan
    5. setelah itu kebagian bawah ada nameserver, checnah nameserver itu bisa diisi dengan namserver dari hostry.com tadi yang sudah dibuat.
    6. kemudian klik submit

    Tunggu proses persetujuannya dari pihak nic.eu.org. Untuk approvenya berbeda-beda ya ada yang hitungan jam, hari, minggu bahkan bulanan dan kebetulan punyaku request dari 13 september baru di approve 1 november, lumayan lama. Tapi tidak masalah wong gratisan.